Skip to main content

Perlengkapan Yang Harus Dimiliki Sebelum Membuka Usaha Salon

Sebelum membuka usaha salon kecantikan, ada baiknya lengkapi barang-barang berikut agar salon yang Anda kelola bisa memberikan pelayanan yang maksimal bagi para pelanggan.

Jenis-jenis Perlengkapan Salon Kecantikan

1. Sisir

Mulai dari yang paling mendasar. Salon kecantikan menawarkan perawatan rambut menjadi jasa utamanya, sehingga alat yang satu ini tentu tidak boleh ketinggalan. Tidak hanya satu, namun ada beberapa jenis rambut yang harus dimiliki salon kecantikan. Mulai dari sisir tipis atau disebut rattail comb untuk merawat rambut yang masih basah agar tidak rontok, sisir berjenis bristle yang cocok untuk semua jenis rambut, hingga sisir dengan gigi melingkar atau rounded brush yang biasanya digunakan untuk menjadikan hasil blow out lebih sempurna.

2. Hair Dryer

Selanjutnya, hair dryer juga wajib dimiliki setiap salon kecantikan. Alasannya tentu sudah jelas ya ladies, yaitu untuk melengkapi jasa perawatan yang ditawarkan. Karena biasanya, salon kecantikan tidak hanya memotong rambut atau sekadar mengeringkan rambut saja. Namun juga bertugas untuk membentuk atau membuat styling rambut pelanggan menjadi lebih bouncy, lembut, dan memiliki bentuk yang indah. Suhunya pun dapat diatur sesuai dengan jenis rambut yang akan di-styling serta bentuk tampilan yang diinginkan. Karena panas dari hair dryer dapat merusak helai rambut, sebaiknya penggunaannya harus sangat diperhatikan.

3. Flat Iron

Sama halnya dengan hair dryer, flat iron juga berfungsi sebagai alat pembantu untuk membentuk styling rambut pelanggan. Namun perbedaannya, untuk mengeringkan rambut, tentunya tidak bisa menggunakan alat kecantikan yang satu ini. Hasil tampilan rambut pun akan lebih rapi, sleek, dan cocok untuk jenis rambut yang cenderung bergelombang dan mengembang karena akan membentuk tampilan rambut yang lebih mudah diatur. Untuk suhu pada saat digunakan juga bisa disesuaikan dengan tampilan pilihan serta jenis rambut pelanggan.

4. Hair Curler

Ingin memberikan tampilan keriting eksotis yang berkarakter? Hair curler, jawabannya. Saat hendak membuka usaha salon kecantikan, alat yang satu ini mungkin bisa digantikan perannya lewat penggunaan hair dryer yang multifungsi karena bisa merubah-rubah bentuknya sesuai kebutuhan. Namun, dengan menggunakan hair curler, keriting pada rambut akan lebih terdefinisikan dengan jelas dan kamu pun dapat memberikan berbagai bentuk tampilan rambut keriting yang lebih rumit dan indah.

5. Hair Clipper dan Hair Trimmer

Siapa bilang salon kecantikan kamu tidak butuh sepasang alat yang satu ini? Yup, meskipun kamu merencanakan salon kecantikan khusus perempuan, ada baiknya untuk tetap mempersiapkan hair clipper dan hair trimmer. Tujuannya tentu saja untuk memperluas pilihan tampilan yang bisa ditawarkan serta memberikan hasil yang lebih maksimal. Siapa sih yang tidak ingin jadi datang terus jika pelayanan yang diberikan lengkap? Lagipula, hair clipper dan hair trimmer amat membantu dalam memberikan potongan rambut yang lebih rapi dan rata loh, Ladies karena tingkat akurasi yang lebih tinggi ketimbang gunting rambut biasa.

6. Hot Rollers

Fungsi utama dari hot rollers tentu saja untuk membentuk tampilan rambut bergelombang dan keriting indah tanpa harus secara konstan terus menata menggunakan hair dryer ataupun flat iron. Cara penggunaannya pun praktis, cukup dengan hangatkan alat pada suhu yang diinginkan, kemudian pasangkan kepada rambut yang telah dipersiapkan untuk ditata. Kepraktisan yang dimiliki hot rollers memang menjadikannya alat wajib bagi kamu yang ingin membuka salon kecantikan. Karena kamu tentu tidak mau dong ladies mendapati pelanggan yang tidak jadi menggunakan pelayanan karena estimasi waktu pelayanan yang kurang praktis dan cepat?

7. Hair Clip

Pada saat rambut hendak ditata, ada kalanya kita membutuhkan hair clip agar bagian rambut yang tersisa jadi lebih terfokus untuk dilakukan styling. Bagi salon-salon kecantikan, alat yang satu ini bagai pedang sakti yang harus selalu siap sedia di dekat hairstylist karena multifungsi dan membantu dalam proses penataan rambut. Mulai dari mengatur rambut yang basah pada saat hendak dipotong, membantu hairstylist lebih fokus dalam menata bagian rambut tertentu, atau bahkan ikut memberikan sentuhan lembut nan fungsional bagi tatanan rambut sanggul yang biasanya lebih kompleks dan membutuhkan banyak penyangga pada rambut.

8. Gunting Rambut

Nah, ini dia nih alat utama yang tidak boleh ketinggalan. Hendaknya, pada saat kamu hendak membuka salon kecantikan, pastikan untuk memiliki beberapa cadangan gunting rambut serta beberapa macam jenisnya, ladies karena setiap gunting memberikan efek dan memiliki fungsi yang berbeda-beda. Bentuk gunting rambut yang dibuat khusus pun biasanya juga lebih bersifat ergonomis sehingga hairstylist dapat merasa nyaman dan memberikan hasil tampilan yang lebih sempurna. Bagaimana caranya tahu untuk menggunakan gunting rambut dengan tipe yang cocok? Tentunya disesuaikan juga dengan apa yang diinginkan pelanggan. Apakah ingin tampilan rambut yang lebih tipis, ingin yang lebih rata, atau hanya potongan samar yang tidak terlalu kentara.

9. Hair Brushes

Nah loh, apa sih perbedaan hair brushes dengan sisir rambut biasa? Untuk hair brushes lebih memiliki fungsi untuk merawat rambut, dan bukan untuk digunakan sebagai alat menata rambut, apalagi untuk menyisir rambut yang masih dalam keadaan basah. Merawat rambut disini artinya ialah menghilangkan debu dan kulit kepala kering dari helai rambut serta melancarkan distribusi minyak alami pada bagian bawah rambut. Sedangkan sisir, cocok digunakan pada saat melakukan styling atau memisahkan rambut yang tidak sengaja menjadi kusut.

10. Backwash Unit

Hal apa yang pertama dilakukan pada saat hendak memotong rambut, styling, atau perawatan rambut? Betul sekali, ladies, mencuci rambut. Proses ini penting untuk mempersiapkan rambut menjadi blank canvas yang dapat lebih mudah diatur oleh hairstylist. Makanya jika kamu berencana untuk mendirikan usaha salon kecantikan, backwash unit atau tempat untuk mencuci rambut pelanggan terlebih dahulu adalah perlengkapan yang wajib dimiliki.

11. Hair Styiling Chair

Setelah pelanggan melewati proses mencuci rambut, kini saatnya dipersilahkan duduk pada kursi khusus untuk menata rambut. Kursi khusus ini dibuat secara lebih ergonomis sehingga mempermudah pergerakan hairstylist maupun pelanggan. Mulai dari tuas penyesuaian tinggi kursi yang bisa disesuaikan dengan keperluan, hingga tempat pelanggan mengistirahatkan kaki mereka selagi mendapatkan perawatan dari hairstylist.

12. Hair Styling Station

Menggunakan cermin biasa sebagai peralatan salon kamu ladies? Yakin? Sebaiknya, untuk memulai usaha salon kecantikan, kamu mempersiapkan juga hair styling station yang nantinya akan menjadi tempat dimana hairstylist melakukan penataan pada rambut pelanggan. Karena selain memberikan kesan professional, hairstyling station biasanya juga bisa dibilang mempermudah proses penataan rambut karena fungsinya yang diperuntukkan melakukan styling menjadi lebih praktis.

13. Hair Steamer 

Selanjutnya, hair steamer. Bagi pelanggan yang menginginkan perawatan creambath, tentunya kita harus menyediakan fasilitas yang satu ini sebagai bagian dari keseluruhan proses creambath. Panas uap yang dihasilkan dari hair steamer akan membantu sirkulasi darah di kepala sehingga lebih rileks serta membantu peresapan krim pada helai rambut menjadi lebih optimal.

14. Hood Dryer

Meskipun perannya dianggap dapat digantikan oleh hairdryer yang sama-sama memiliki fungsi mengeringkan rambut, menyediakan hood dryer dalam usaha salon kecantikan kamu bisa dibilang penting loh, Ladies. Hood Dryer sendiri dapat digunakan untuk pelanggan yang ingin mendapatkan tampilan blow out yang lebih tahan lama, atau bisa juga untuk pelanggan yang memiliki rambut yang terlalu diproses sehingga rentan terhadap panas hairdryer. Jadi, pada dasarnya, hood dryer adalah alat mengeringkan rambut yang lebih aman bagi rambut kering dan sensitif.

15. Handuk

Tentunya perlengkapan yang satu ini penting banget ya ladies. Mulai dari proses pengeringan rambut, digunakan dalam proses pemijatan tubuh, dan juga dalam proses creambath rambut. Handuk wajib dimiliki dalam usaha salon kecantikan seperti layaknya gunting rambut dan alat pengering rambut. Handuk bisa juga memiliki fungsi dekoratif loh, hanya tinggal memilih warna yang senada dengan konsep salon kecantikan kamu, handuk pun bisa bermain dalam menghiasi salon kecantikan kamu.

16. Salon Trolley

Kamu dapat menggunakan salon trolley untuk memudahkan mobilisasi peralatan penataan rambut yang tentunya tidak sedikit. Mulai dari hair dryer, gunting rambut, hingga handuk cadangan yang nantinya bisa digunakan.

Sumber: https://www.bitebrands.co/2017/06/jenis-macam-perlengkapan-alat-salon-kecantikan-bisnis-usaha.html

Comments